Salah satu tim pemenangan Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Syaiful Hidayat, Guntur Romli, menganggap aksi 313, Jumat (31/3) lalu adalah aksi politis untuk memenangkan pasangan Anies-Sandi. Guntur juga menganggap Al Khaththath atau yang juga dikenal Gatot Saptono itu adalah pendukung Anies.
Baca:
- Terbongkar Peserta Aksi 313 Pendukung ISIS dan Anies. Ini Buktinya!
- Kata Ketua Bawaslu DKI Aksi 313 Bukan Kampanye, Peserta Aksi: “Allahu Akbar, Tiga!”
- Aksi 313 yang Digerakkan dan Didanai Pendukung Anies-Sandi Mau Tabrak Pagar DPR Pakai Truk
“Kalau lihat poster-poster yang kemarin dibawa peserta aksi, teriakan-teriakan mereka dan simbol-simbol jari jelas aksi 313 politis dan untuk mendukung Anies,” kata Guntur kepada Repulika.co.id, Sabtu (1/4).
Guntur menambahkan Gatot Saptono juga terlibat dalam politisasi masjid seperti pengakuannya dengan slogan sara gubernur Muslim. Maka kaitan aksi 313 dan Gatot Saptono dengan Anies sangat kuat.
Terkait dengan tertangkapnya Al Khaththath, Guntur yakin polisi memiliki bukti cukup kuat. “Kan enggak mungkin polisi menangkap tanpa bukti, apalagi sekarang sudah resmi ditahan,” kata Guntur.
(republika/gerpol)