Bukan Karena Ahok, Tanggul Jebol di Bekasi Bikin Banjir di Cipinang

997371
Berbagi di Facebook
Tweet di Twitter

Jakarta- Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta Teguh Hendarwan mengatakan, alasan yang memperparah banjir di kawasan Cipinang Melayu, Jakarta Timur, adalah jebolnya salah satu tanggul di daerah Bekasi.

Teguh menyampaikan, jebolnya tanggul itu dikarenakan intensitas air yang tinggi sehingga tanggul tak mampu menahan debit air.

Selanjutnya, air yang berasal dari tanggul jebol itu menyebabkan intensitas air ke Cipinang Melayu semakin besar.

Baca Juga:

Dari laporan petugas di lapangan, hingga Senin (20/2/2017) pagi, air merendam hingga setinggi 1,2 meter di sejumlah permukiman warga. Hal itu juga diperparah dengan normalisasi Kali Sunter yang belum rampung.

“Di Bekasi itu jebol, di perumahan Villa Nusa Indah, karena memang lokasinya ini program Kali Sunter yang memang belum rampung, sama seperti Kali Ciliwung. Namun, kami sudah koordinasi supaya kami segera lakukan percepatan sheetpile-nya,” ujar Teguh di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin (20/2/2017).

Teguh mengatakan bahwa saat ini petugas Dinas Sumber Daya Air DKI tengah berupaya menutup tanggul yang jebol dengan menambal menggunakan batu kali serta kantong pasir.

Meski hanya sementara, penambalan diharapkan bisa mengurangi intensitas air yang keluar. Penambalan tanggul telah dilakukan sejak Minggu (19/2/2017).

Untuk jangka panjang, Pemprov DKI Jakarta akan mempercepat pembangunan sheetpile di Kali Sunter.

“Secara preventif, hari pertama kemarin, satgas kami sudah bikin pembangunan bronjong batu kali, sama seperti yang dilakukan pada saat Kali Krukut Kemang jebol, itu sudah berjalan,” ujar Teguh.

“Ya sementara, untuk mengurangi debit air masuk, kami bikin sampai tiga susun tuh (timbunan). Di gang arus juga kami bikin, makanya sekarang agak lumayan karena lokasinya persis di bibir kali,” ujar Teguh.

Jadi banjir yang terjadi kali ini bukanlah salah Pemprov DKI khususnya Gubernur Ahok, malahan Ahok akan mempercepat pembangunan sheetpile di kali Sunter yang bisa mengurangi banjir.

Tidak seperti Anies, sudah tau warga sedang kebanjiran dia malah asik kampanye dan pencitraan sambir dikawal laskar FPI ternakan Rizieq Shihab.