Raja Salman Datang Pakai Sorban Kotak-Kotak Merah, Ayo Siapa yang Hina Kotak-Kotak?

997420
Berbagi di Facebook
Tweet di Twitter
Meme lucu terkait sorban kotak-kotak Raja Salman

Raja Salman tiba di Indonesia dengan busana kebesarannya. Turun dari pesawat, Raja Salman mengenakan jubah kebesaran atau bisht warna cokelat tua dengan pinggiran emas. Sesaat setelah turun dari pesawat, Raja Salman tampak memperbaiki jubah tradisional cokelat ini dan menampakkan pakaian putih yang dikenakan pada bagian dalam. (baca: Ahok Salaman dengan Raja Salman, Siapa yang Kejang-Kejang?)

Cara memakai jubah ini juga terbilang unik. Meski mempunyai dua bagian lengan, namun hanya satu yang dimasukkan ke tangan. Sementara lengan satunya lagi hanya dibiarkan menggantung.

Tidak lupa pula sorban khas berwarna merah yang dikenakan di kepala raja. Dengan mengenakan pakaian inilah, Raja Salman disambut oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo dengan iringan para pejabat lainnya. Dalam upacara penyambutan itu, Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ikut serta dan salaman.

Sorban khas Raja Salman mengingatkan pada motif merah kotak-kotak yang menjadi ciri khas Jokowi dan Ahok. Sebelum kedatangan Raja Salman muncul ledekan motif kotak-kotak pada pendukung Ahok. Ada yang menyebut Bani Taplak, Bani Serbet. (baca: Kaciaan, Raja Salman Tidak Akan Menemui Rizieq)

Tapi dengan kedatangan Raja Salman mereka yang menghina langsung bungkam. (gerpol)